BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya berhasil meraih kemenangan di babak perempat final Piala Thomas 2022.Hasil tersebut didapati pasangan Ahsan/Kevin saat turun di partai kedua dengan melawan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China).Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Kamis (12/5/2022), Ahsan/Kevin berhasil meraih kemenangan dalam tempo 38 menit.Kemenangan itu didapati pasangan Ahsan/Kevin usai berhasil mendominasi jalannya laga.Dimulai dari set pertama, pasangan asal PB Djarum ini unggul lebih dulu di interval gim dengan skor 11-8 dari Liu/Ou.Torehan positif itu berhasil dimanfaatkan Ahsan/Kevin hingga mampu meraih kemenangan 21-17 dalam 18 menit.
Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2022 - Anthony Ginting Gunting Rekor Buruknya Lewat Drama 80 Menit!
Memasuki gim kedua, pasangan yang secara spesial dipasangkan di ajang Piala Thomas 2022 ini mampu kembali meraih hasil positif.Terutama mereka kembali unggul di interval gim kedua dengan skor 11-9.Hingga dipenghujung gim kedua, Ahsan/Kevin akhirnya sukses menutup pertandingan dengan kemenangan 21-16.
Kevin/Ahsan menang dua gim langsung, Indonesia perlebar keunggulan. ????????????????#BadmintonIndonesia #ThomasUberCup2022 #TUC2022 #ThomasCup2022 pic.twitter.com/T1anbkuNBj
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) May 12, 2022
Kemenangan ini merupakan yang pertama bagi Ahsan/Kevin saat baru dipasangkan di Piala Thomas 2022.Di mana sebelumnya, pertandingan perdana mereka harus menelan pil pahit di tangan Korea, Kang Minhyuk/Seo Seung Jae.
Baca Juga: Curhat Syabda, Bangga Main di Piala Thomas 2022 Meski Jarang Ada Kesempatan
Sukses pecahkan telur dihadapan pasangan China, membuat perolehan poin Indonesia menjauh dengan skor 2-0.Sebelumnya, Indonesia lebih dulu mampu meraih kemenangan pertama melalui Anthony Sinisuka Ginting.Di mana Anthony Ginting berhasil mengalahkan tunggal putra China, Zhao Junpeng dengan skor 21-12, 25-27 dan 21-17.Dua kemenangan ini menjadi modal penting Indonesia untuk menjaga asa lolos ke babak semifinal Piala Thomas 2022.
Baca Juga: Selepas Piala Uber 2022, Bilqis Prasista Akui Tak Ingin Main di Kompetisi Level Tinggi!
Source | : | |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |