"Head coach tidak mau ada pemain yang kelelahan dan cedera. Mereka berdua sekarang melakukan program latihan individu di Jakarta untuk persiapan Liga 1." imbuhnya.
Baca Juga: Soal Israel, Indonesia Pernah Gagal ke Piala Dunia Karena Ir Soekarno
Persija saat ini berada di dasar klasemen Grup B Piala Presiden 2022, dan satu-satunya tim tanpa sebiji pun poin setelah menelan dua kekalahan.
Menarik dinantikan bagaimana laga Persija melawan Borneo FC, di mana Macan Kemayoran disebut bakal memainkan sejumlah pemain senior di tim utama mereka.
Diturunkannya para pemain tim utama Persija tentu membuat prediksi pertandingan berubah, Macan Kemayoran yang akan bermain berbeda dari sebelumnya.
Hal ini tentu harus diwaspadai Borneo FC, bisa saja tim yang berstatus sebagai tuan rumah grup B ini terbantai dari klub Ibukota.
Baca Juga: Ditinggal Pasangan Masing-masing, Duet Maut Kevin Sanjaya & Pramudya Terjadi?
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |