BolaStylo.com - Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia tampaknya enggan memperpanjang kontroversi terkait keputusannya.
Lee Zii Jia akhir-akhir ini menjadi sasaran kritik banyak pihak akibat keputusannya yang memilih mundur dari kompetisi Commonwealth Games.
Tunggal putra yang tak lagi bernaung di bawah pelatnas Malaysia itu memilih mundur karena ingin lebih fokus mempersiapkan diri untuk Kejuaraan Dunia.
Keputusan Lee Zii Jia ini pun kemudian mendapatkan banyak sentilan dari berbagai pihak salah satunya legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei.
Meski menghormati keputusan Lee Zii Jia, Lee Chong Wei tampak sedikit keberatan dengan pilihan juniornya itu,
Lee Chong Wei menyentil Lee Zii Jia dengan mengingatkan jika Commonwealth Games sangat penting bagi Malaysia karena hanya terjadi 4 tahun sekali dan berlangsung penuh gengsi.
"Saya tidak bisa berkomentar atas nama Zii Jia karena saya tahu itu membuat keputusan yang tidak mudah. Namun, secara pribadi apa yang bisa saya katakan, Commonwealth Games sangat penting bagi negara," tutur Lee Chong Wei sebagaimana dilansir dari Bharian.com.my.
Baca Juga: Kontroversi Lee Zii Jia Makin Meruncing, Kini Semangat Nasionalitasnya pada Malaysia Dipertanyakan
Selain Lee, eks petinggi BAM, James Selvaraj juga menyentil Lee Zii Jia akibat alasan yang sama.
Bedanya, Selvaraj lebih gamblang menunjukkan ketidaksukaannya pada pilihan Lee Zii Jia sampai menanyakan semangat nasionalitasnya.
"Ketika dia ingin keluar dari BAM dan harus diskors selama dua tahun, banyak pihak yang tidak setuju. Saat BAM mencabut skorsing, sekarang BAM membutuhkan jasanya, dia tidak mau bermain."
"Jadi, di mana semangat nasionalnya? Bermain olahraga untuk negara penting lain atau turnamen individu?"
"BAM telah memberikan banyak dukungan sejak dia masih remaja dan sekarang ketika BAM tidak memiliki pemain dan membutuhkan bantuannya, dia memutuskan untuk tidak bermain. Jadi, saya pikir ini adalah hal yang buruk," kata James kepada BH Sports.
Selain kedua tokoh itu, pebulu tangkis ganda campuran, Chan Peng Soon juga turut angkat bicara terkait masalah itu.
Usai mendapatkan kritikan dari berbagai pihak, Lee Zii Jia tampaknya tak mau memperpanjang masalah.
Saat ini, ia hanya ingin fokus pada karier bulu tangkisnya tanpa mempedulikan kritikan yang mengarah padanya.
Baca Juga: Lupakan Lee Zii Jia, Chan Peng Soon Ingatkan Malaysia Soal Hal Menohok Ini
Karena itulah ia memilih berkarier sebagai pemain profesional.
"Saya rasa itu tidak akan menganggu atau mempengaruhi saya dalam persiapan ini (Malaysia Open). Karena itulah, saya di sini sebagai pemain profesional karena saya ingin menjauh dari hal-hal seperti ini," tuturnya.
"Saya tidak akan membalasa komentar apapun mengenai hal ini, saya tidak akan membalas balik karena saya ingin fokus pada bulu tangkis saja, hanya bulu tangkis!"
"Mengenai masalah ini, saya tidak ingin ikut campur dan sebab itulah saya mau menjadi pemain profesional," pungkasnya.
Terlepas dari masalah keputusanya itu, Lee Zii Jia kini akan segera beraksi di depan publik sendiri pada kompetisi Malaysia Open 2022.
Source | : | Bharian.com.my |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |