Rotasi 5 Pilar Timnas U-19 Indonesia Namun Pakemkan Cahya Supriadi, Shin Tae-yong: Dia Pemain Terpenting!

Reno Kusdaroji Sabtu, 9 Juli 2022 | 19:00 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, bersama kiper Cahya Supriadi dalam jumpa pers usai laga melawan Thailand di Piala AFF U-19 2022, Rabu (6/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pelatih timnas u-19 Indonesia, Shin Tae-yong merombak starting line-up saat melawan Filipina di Piala AFF U-19 2022 terkecuali kiper Cahya Supriadi.

Keputusan perombakan starting line-up timnas u-19 Indonesia oleh Shin Tae-yong saat melawan Filipina terbilang sangat berani.

Apalagi jika mengingat 'kewajiban' timnas u-19 Indonesia untuk menang melawan Filipina demi mempertahankan peluang lolos ke babak semifinal.

Bahkan, saking beraninya Shin Tae-yong mencadangkan lima pemain pilar Garuda Nusantara yang berperan besar dalam tiga pertandingan pertama mereka di Piala AFF U-19 2022.

Adapun pemain yang dimaksud ialah Ronaldo Kwateh, Kakang Rudianto, Mikael Tata, Hokky Caraka, dan Arkhan Fikri yang terlihat rapi di bangku cadangan saat melawan Filipina.

Kelima pemain itu kerap dipilih Shin Tae-yong untuk bermain sejak menit awal pada tiga pertandingan sebelumnya.

Tak disangka-sangka, keberanian Shin Tae-yong melakukan rotasi besar-besaran berbuah sangat manis meski awalnya sempat diragukan.

Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022) malam WIB, Garuda Nusantara menggilas Filipina dengan skor 5-1.

Adapun Rabbani Tasnim menjadi bintang lapangan dengan mencatatkan hattrick lewat dua tendangan penalti (14', 41') dan sundulan di menit ke-49'.

Baca Juga: 2 Nasib Tragis Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2022 usai Menang Telak Atas Filipina

Dua gol timnas u-19 Indonesia lainnya dicetak oleh Alfriyanto Nico (26') dan Razzaa Fachrezi (70').

Sementara itu, Filipina sempat membuat gol balasan berkat tendangan Justin Lawrence pada menit ke-28.

Seusai pertandingan, Shin Tae-yong pun menjelaskan keputusan beraninya merotasi besar-besaran dalam laga yang sangat menentukan nasih Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan bahwa dirinya hanya ingin menjaga kondisi kebugaran para pemain di tengah padatnya jadwal Piala AFF U-19 2022.

"Saya antisipasi fisik untuk pertandingan berikutnya, jadi hampir semua starting diganti," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai pertandingan, dikutip dari Kompas.com.

Seperti diketahui, jadwal pertandingan Piala AFF U-19 2022 memang sangat padat.

Sejauh ini di babak penyisihan grup, hanya ada jeda satu hari untuk mengistirahatkan pemain sebelum melakoni laga selanjutnya.

Namun jika melihat hasil pertandingan dari rotasi yang dilakukan, Shin Tae-yong sangat bangga.

"Semua pemain untuk hari ini sangat bekerja keras, untuk itu saya ucapkan terima kasih," jelasnya.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Dibantai Hingga Kena Mental, Pelatih Filipina Salahkan Suporter Timnas U-19 Indonesia!

Di balik rotasi besar-besaran yang ia lakukan, hanya ada satu pemain yang belum pernah tergantikan yakni Cahya Supriadi di posisi penjaga gawang.

Menurutnya, Cahya Supriadi memainkan posisi terpenting dalam sebuah tim.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa posisi kiper bakal jarang dia ganti meski ada masalah apa pun yang terjadi di skuad timnas u-19 Indonesia.

Terbukti, Cahya Supriadi selalu bermain di empat laga timnas u-19 di turnamen kali ini.

Hasilnya pun cukup memuaskan, di mana ia baru sekali kebobolan dan mencatatkan tiga clean sheet atau nirbobol.

"Untuk hari ini saya ubah starting, sengaja untuk pertandingan berikutnya karena fisik sudah menurun," kata Shin Tae-yong menegaskan.

"Posisi kiper itu berbeda dengan outfield, pastinya akan meminimalisirkan untuk pergantian dalam satu turnamen.

"Karena kiper itu berbeda, penting juga performa selama turnamen itu.

"Jadi akan jarang sekali diganti untuk posisi kiper," ungkap pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan.

Baca Juga: 2 Nasib Tragis Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2022 usai Menang Telak Atas Filipina

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Kompas.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan