Hasil Piala AFF U-16 2022 - Myanmar Hancurkan Australia, Malaysia Pesta Gol ke Gawang Kamboja, Begini Kondisi Klasemen Grup C

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 3 Agustus 2022 | 06:28 WIB
Persiapan timnas U-16 Malaysia (Twitter @FAM_Malaysia)

BOLASTYLO.COM - Hasil Piala AFF U-16 2022 hari ketiga menunjukkan keberhasilan Myanmar dan Malaysia yang bertarung di laga perdana fase grup C.

Setelah Grup A dan Grup B memulai pertarungan mereka, kini giliran 4 tim di grup C yakni Malaysia, Australia, Kamboja dan Myanmar yang berakhir.

Bertarung pada Selasa (2/8/2022), Australia dan Myanmar mengawali pertarungan perdana di grup C dengan pertarungan sangat sengit.

Dalam pertandingan tersebut, Myanmar berhasil mencetak gol lebih dulu secara cepat di menit ketiga lewat Saw Myo Zaw.

Berselang 20 menit kemudian, Myanmar kembali menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol Shine Wanna Aung.

Tak mau tertinggal jauh dari Myanmar, Australia pun mencoba menyusul lewat gol Luka Convey di menit ke-39'.

Australia kemudian berakhir menyamakan keadaan lewat gol Muguel Di Pizio di menit ke-44' dan mengakhiri babak pertama dengan skor imbang 2-2.

Di babak kedua, kedua klub tentu kembali berusaha menambah gol agar laga tak berakhir imbang.

Pada akhirnya, Myanmar lah yang memenangkan duel sengit ini lewat gol Pyae Sone Aung di menit ke-72'.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-16 2022 - Thailand Pesta Gol, Negara Tetangga Indonesia Tuai Hasil Kurang Baik Saat Hadapi Laos



Source : Berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan