BOLASTYLO.COM - Polemik nasib Cristiano Ronaldo di Manchester United masih membingungkan sampai saat ini, hingga legenda Liverpool, Jamie Carragher ikut angkat bicara.
Bisa dibilang membingungkan karena Cristiano Ronaldo ingin meninggalkan Manchester United.
Namun tidak ada klub yang menginginkan seorang pemain yang sudah berumur dan dibayar terlalu mahal.
Sementara dari dalam Manchester United sendiri, Ronaldo disebut Jamie Carragher mulai dikucilkan karena sikapnya.
Bahkan, ia mengklaim pelatih baru Man United, Erik Ten Hag pun sebenarnya tidak menginginkan Ronaldo karena filosofinya yang sering mengandalkan para pemain muda.
Oleh karena itu, nasib Ronaldo masih belum jelas meskipun sudah diberikan lampu hijau untuk meninggalkan klub.
"Dia sudah berusia 37, 38 tahun untuk musim ini, dia bukan pemain yang sama dan itulah faktanya," kata Carragher dikutip BolaStylo dari Sky Bet.
"Dia memang masih pencetak gol yang hebat tapi bukan pemain yang sama," tegasnya.
"Saya bisa jadi salah, tapi sampai saat ini tidak ada klub lain di Eropa yang menginginkannya.
Source | : | skybet.com,Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |