Baca Juga: Usai Singkirkan Malaysia, Pelatih Australia Jagokan Timnas U-16 Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022!
Melihat drawing semifinal, Firmansyah Agus Purnomo menilai bahwa timnas u-16 Indonesia tak bisa menganggap enteng Myanmar.
Sebab dalam kelompok umur u-16, timnas Myanmar bisa disandingkan dengan raksasa Asia Tenggara, Vietnam.
Bahkan, Firmansyah berani mengakui bahwa Myanmar sedikit lebih hebat dari Vietnam.
Terutama dalam hal semangat juang saat melakoni sebuah pertandingan.
"Myanmar itu tim bagus," kata Firmansyah dikutip BolaStylo.com dari Antaranews.com, Senin (8/8/2022).
"Gaya bermain mereka hampir sama dengan Vietnam, bahkan lebih militan," tegasnya.
Oleh karena itu, Firmansyah menjanjikan timnas u-16 Indonesia akan tampil maksimal untuk mengalahkan Myanmar.
Tim pelatih akan menempa mental, fisik dan taktik para pemain muda mereka.
Selain itu, skuad Garuda Asia juga akan melihat kelemahan Myanmar selama berkiprah di grup C Piala AFF U-16 2022 lewat rekaman video.
Source | : | antaranews.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |