Diiringi Lagu The Beatles, Cristiano Ronaldo Ngamuk Man United Dibantai

Eko Isdiyanto Minggu, 14 Agustus 2022 | 14:00 WIB
()

BOLASTYLO.COM - Cristiano Ronaldo tak bisa menyembunyikan amarah dari kekecewaan setelah Manchester United kena bantai Brentford dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023.

Dimainkan sebagai starter, Cristiano Ronaldo tak mampu memberi efek signifikan bagi Manchester United yang bertandang ke markas Brentfod, Sabtu (13/6/2022).

Cristiano Ronaldo dan Manchester United sama-sama dibuat tak berkutik, Brentford menggila dan melibas tamunya dengan skor 4-0 sejak menit ke-35.

Kurang dari 10 menit, Pasukan Lebah sudah memimpin lewat Josh Dasilva lewat sepakan mendatar yang gagal diantisipasi David de Gea.

Delapan menit kemudian giliran Mathias Jensen memanfaatkan kesalahan pemain belakang Man United dan mengoyak jala gawang De Gea kedua kalinya.

Baca Juga: Florentino Perez Ogah Rekrut Ulang Ronaldo Karena Usia, Presiden Real Madrid Disemprot Balik Kakak Sang Bintang

Gol tersebut membuat Ten Hag memperlihatkan ekspresi putus asa, meskipun gesture Cristiano Ronaldo memperlihatkan hal sebaliknya.

Bintang Portugal dengan sabar membujuk rekan setimnya untuk bangkit dan mencoba mencetak gol guna memperkecil kedudulan.

Meskipun pada akhirnya semangat yang ditularkan Ronaldo belum berdampak apa-apa utnuk pemain lain, Man United kebobolan dua gol sebelum turun minum.

Hanya dalam kurun waktu lima menit, Ben Mee dan Bryan Mbeumo membuat fan Setan Merah seolah tak percaya tim kesayangan mereka kena bantai bahkan di saat satu babak belum usai.

Baca Juga: Setelah Robert Rene Alberts, Pelatih Asing Ini Ikut Jadi Korban Ganasnya Persaingan Liga 1

Empat gol Brentford tak bisa dipungkiri sangat menyayat hati Ronaldo hingga ia mengeluarkan ekspresi tak biasa dengan mengusap kedua matanya seolah sedang menangis.

Hal itu menunjukkan bagaimana perasaan semua para pecinta Man United, putus asa dengan permainan yang ditunjukkan para pemain asuhan Ten Hag.

Skor 4-0 bertahan hingga peluit akhir laga berbunyi, meski memikiki 45 menit kedua nyatanya Man United gagal mencetak satu gol pun ke gawang Brentford di laga itu.

Kekecewaan begitu besar tak bisa disembunyikan oleh Cristiano Ronaldo, ia bahkan tak mau berjabat tangan dengan Erik ten Hag dan rekan setimnya.

Baca Juga: Man United Kebantai Lagi, Erik ten Hag Susul Kompatriotnya di Indonesia?

Satu momen unik terlihat, saat Ronaldo ngamuk dengan ngomel-ngomel sendiri saat berjalan menuju ke lorong stadion.

Langkah kakinya diiringi lantunan tembang Hey Jude, lagu populer dari salah satu grup band asal Kota Pelabuhan, Liverpool, The Beatles.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan