Kejuaraan Dunia 2022 - Dibekuk Jepang, Gregoria Janji Balas Dendam!

Eko Isdiyanto Rabu, 24 Agustus 2022 | 08:56 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengalahkan Kirsty Gilmour dari Skotlandia pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, 22 Agustus 2022. (RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO)

BOLASTYLO.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berjanji bangkit lebih kuat di Japan 0pen 2022 setelah tersingkir di Kejuaraan Dunia 2022.

Kandasnya Gregoria Mariska Tunjung tentu membuat penikmat bulu tangkis Tanah Air kecewa, namun dukungan tetap mengalir untuk tunggal putri Indonsia ini.

Optimisme terhadap Gregoria Mariska Tunjung tak luntur meski dipaksa tersingkir dari Kejuaraan Dunia 2022 setelah kalah dari wakil tuan rumah.

Melakoni babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022, Gregoria sudah dihadapkan dengan tunggal putri kuat Jepang, Akane Yamaguchi.

Modal mentereng sebenarnya dibawa Gregoria, namun sigapnya antisipasi Akane membuat prediksi jalannya pertandingan sedikit meleset.

Baca Juga: Dampak Buruk Keoknya Persib Bandung di Kandang, Degradasi dan Suporter

Gregoria harus mengakui keunggulan Akane lewat straight game dengan skor akhir 12-12, 15-21, hasil yang dirasa tidak memuaskan bagi wakil Indonesia.

"Saya kurang puas dengan penampilan saya hari ini. Tetapi saya senang bisa kembali bertemu Akane," ucap Gregoria seperti dikutip dari PBSI.id.

"Tidak bisa dipungkiri, Akane bermain lebih bagus daripada dua pertemuan sebelumnya. Dia mungkin sudah belajar banyak untuk pertandingan hari ini.

"Terlihat sekali pola dan fokus dia itu tingkatnya naik, sehingga mengurangi kesalahan sendiri. Jujur, tidak ada tekanan sama sekali di pertandingan tadi.

Baca Juga: Gak Bikin Kantong Kering, Cara Alami Jaga Kesehatan Kulit Hingga Cegah Penyakit Berbahaya Bisa Dilakukan dengan Kacang Panjang!

"Perasaan saya juga tidak ada beban, tapi memang lawan bisa menguasai jalannya pertandingan. Sulit bagi saya untuk menerapkan pola yang saya mau.

"Kebanyakan tadi itu mainnya hanya ikut polanya dia," imbuhnya.

Seolah ingin membalaskan dendam, Gregoria berjanji membayar lunas kegagalan di Kejuaraan Dunia 2022 saat berlaga di Japan Open 2022 pekan depan.

"Saya tidak mau berlarut dengan hasil ini, saya mau fokus untuk Japan Open minggu depan. Saya mau menjaga semangat dan kepercayaan diri saya. Semoga bisa lebih bagus hasilnya." imbuhnya.

Baca Juga: Juergen Klopp Bongkar Apa yang Dibicarakannya dengan Bruno Fernandes Usai Laga Manchester United Vs Liverpool

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : PBSI.id
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan