Lagi-lagi Gugur Prematur di Japan Open 2022, Marcus/Kevin Singgung Peruntungan Nasib Sedang Buruk

Reno Kusdaroji Kamis, 1 September 2022 | 19:00 WIB
Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo usai kalah di babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022, di Jepang, Kamis (25/8/2022) (BWF TV)

BOLASTYLO.COM - Ganda putra terbaik Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali gugur di babak-babak awal pada Japan Open 2022.

Bermain di Maruzen Intec Arena Osaka, Kamis (1/9/2022), ganda putra nomor satu dunia itu tumbang di tangan wakil non unggulan asal Korea Selatan, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang.

Sempat memenangi gim pertama, Marcus/Kevin justru kena comeback hingga menderita kekalahan lewat rubber game dengan skor 21-17, 17-21, 24-26.

Adapun hasil tersebut memperpanjang rekor kekalahan Minions usai comeback pasca cedera Marcus Gideon sejak di Jepang pada akhir pekan lalu.

Sebelumnya pada pekan lalu, Marcus/Kevin juga menderita kekalahan mengejutkan pada babak ketiga Kejuaraan Dunia 2022.

Mereka kalah straight game dari pasangan asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy dengan skor cukup telak, 15-21, 9-21.

Alhasil, kini Marcus/Kevin muncul di hadapan media untuk memberikan pernyataan terkait hasil buruk selama dua turnamen terakhir di Jepang.

"Masih banyak evaluasi setelah dua turnamen ini," kata Marcus Gideon dikutip BolaStylo dari laman resmi PBSI.

"Lawan sudah bagus-bagus jadi kami harus lebih baik lagi. Secara mental tidak ada masalah, perlu banyak latihan lagi," jelasnya.

Baca Juga: Rekap Japan Open 2022 - Termasuk Minions & The Daddies, Wakil Indonesia Gugur Berjamaah! Hanya 5 yang Lolos

Lebih lanjut, Marcus Gideon pun menyinggung masalah peruntungan.

Ia merasa jika peruntungan nasibnya dan Kevin Sanjaya sedang buruk-buruknya.

Terutama pada babak kedua Japan Open 2022 hari ini, Marcus menilai lawan lebih beruntung untuk mencetak angka pada poin-poin kritis.

Sehingga, sang lawan bisa merebut kemenangan dari mereka di gim penentu.

"Kami kurang beruntung hari ini terutama di poin-poin akhir," kata Marcus Fernaldi Gideon.

Marcus pun menjelaskan mengapa menyingung keberuntungan dalam kekalahannya.

"Mereka juga poin terakhirnya bergulir di net tadi, mau bilang apa.

"Yang pasti kami sudah berusaha sebaik mungkin dan hari ini belum rezekinya saja," jelasnya.

Setelah Marcus/Kevin gugur, tiga pasangan ganda putra lainnya pun mengalami nasib yang serupa.

Baca Juga: Rekap Japan Open 2022 - Termasuk Minions & The Daddies, Wakil Indonesia Gugur Berjamaah! Hanya 5 yang Lolos

Pasangan yang dimaksud ialah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Ketiga pasangan ganda putra itu menderita kekalahan straight game dari lawan-lawan mereka.

The Daddies, julukan Ahsan/Hendra dikalahkan pasangan asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang dengan skor 18-21, 16-21.

Kemudian pasangan berakronim Bakri, menderita kekalahan dari wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dengan skor 20-22, 18-21.

Sedangkan The Babbies, julukan Leo/Daniel dikalahkan wakil Korea Selatan, Choi Sol Gyu/Kim Won Ho dengan skor 15-21, 13-21.

Rentetan hasil buruk tersebut membuat Indonesia hanya menyisakan satu wakil tersisa dari nomor ganda putra yang melaju ke babak perempat final.

Adapun pasangan yang dimaksud ialah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar/Rian berhasil melaju ke babak perempat final usai mengalahkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren lewat rubber game 2109, 17-21, 21-12.

Mereka akan menantang penakluk Ahsan/Hendra, Liang Wei Keng/Wang Chang (China) di babak perempat final pada besok Jumat (2/9/2022).

Baca Juga: Rekap Japan Open 2022 - Termasuk Minions & The Daddies, Wakil Indonesia Gugur Berjamaah! Hanya 5 yang Lolos

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : antaranews.com,bwfworldtour.bwfbadminton.com,PBSI.id
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan