Disebut Tunggangi Timnas Indonesia untuk Kepentingan Pribadi, Iwan Bule Makin Kondang di Luar Negeri

Eko Isdiyanto Sabtu, 10 September 2022 | 18:27 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, nampak sumringah saat mengikuti rapat di Gedung DPR RI, Jakarta, 29 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Presiden Federasi Sepak Bola Indonesia dituduh 'menggunakan tim nasional untuk kepentingan pribadi'" judul artikel media Vietnam, Soha.vn.

Baca Juga: Persija Jakarta Diseret PSSI ke Pusaran Drama Stadion JIS

Pemberitaan media Vietnam, Soha.vn soal dugaan Iwan Bule gunakan timnas Indonesia untuk kepentingan pribadi.

"Fans Indonesia sangat kecewa karena Mr Mochamad Iriawan, presiden Federasi Sepak Bola Indonesia, membawa pertandingan antara Indonesia dan Curacao.

"September ini dari ibukota Jakarta ke Jawa Barat, provinsi di mana Mr Iriawan mencalonkan diri sebagai gubernur.

"Sebelumnya, Pak Iriawan sudah bergerak membidik posisi baru setelah meninggalkan kursi PSSI tahun depan. Spanduk kampanye pria itu terpampang padat di Provinsi Jawa Barat.

"Oleh karena itu, dapat dipahami bahwa Iriawan membawa pertandingan persahabatan ke tempat dia mencalonkan diri untuk memenangkan hati orang-orang di sini." imbuh mereka.

Baca Juga: Bek Persib Bandung Was-was, Hanya Berharap Hal Ini saat Lawan Arema FC

Tentu akan sangat disayangkan jika sepak bola Indonesia hanya dijadikan sebagai alat politik meskipun kondisi yang serupa pernah terjadi.

Sebelum menjabat sebagai Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi merupakan sosok yang menjabat sebagai Ketua Umum PSSI, ia mengundurkan diri sebelum masa jabatan selesai.

Dan bahkan sempat merangkap jabatan, usai masih berstatus sebagai Ketua Umum PSSI, juga berstatus sebagau Gubernur Sumatera Utara.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)



Source : Soha.vn
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan