Baca Juga: Mampukah Thomas Doll Menghapus Kutukan Persija di Kandang Barito Putera?
Adapun terkait evaluasi, Aji Santoso menilai Persebaya Surabaya menderita kekalahan telak 0-3 dari PSM Makassar karena kesalahan sendiri.
Pelatih berlisensi AFC Pro itu pun menyayangkan karena sebenarnya, Persebaya bisa mengantisipasi ketiga gol tersebut.
Menurut Aji Santoso, ada tiga penyebab gawang yang dikawal Satria Tama itu bisa kebobolan berulang kali.
"Yang saya sangat sayangkan adalah tiga gol itu bisa dikatakan karena kesalahan pemain sendiri," kata Aji Santoso dikutip BolaStylo dari Kompas.com.
"Yang pertama karena clearance yang tidak akurat.
"Kedua karena pegangan kiper yang tidak lengket.
"Dan yang ketiga karena handball," jelasnya.
Padahal, Bajul Ijo tampil sangat dominan sepanjang laga.
Terbukti, mereka berhasil mencatatkan 65 persen pengasaan bola namun sayangnya dominasi tersebut tidak dimaksimalkan untuk menciptakan peluang.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |