Pulih dari Cedera, Benzema Kaget dengan Real Madrid & Siap Kalahkan Lewandowski di Barcelona

Reno Kusdaroji Kamis, 29 September 2022 | 16:00 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Celta Vigo dalam partai Liga Spanyol 2022-2023. (MIGUEL RIOPA/AFP)

Baca Juga: Usai Kehilangan Benzema, Real Madrid Diterpa Kabar Buruk Ini Jelang Derby Melawan Atletico!

"Saya mau terus mencoba meraih lebih banyak hal.

"Termasuk memenangi Liga Spanyol, mencetak lebih banyak gol, dan yang terpenting adalah menikmati permainan di lapangan," jelasnya.

Adapun, Benzema ikut menjelaskan terkait masa pemulihannya yang dirasa telah mendatangkan sejumlah manfaat bagi dirinya.

"Saya telah melakukan banyak latihan kebugaran. Saya tidak menyentuh bola. Saya telah berlatih untuk pertama kalinya hari ini," ucap Benzema dari laman resmi klub.

"Saya melakukan banyak latihan lari dan kekuatan di dalam fasilitas selama beberapa hari terakhir.

"Saya juga berlatih di rumah dan saya juga agak terlambat kembali dari liburan saya.

"Jadi saya tidak punya banyak waktu untuk melakukan pramusim yang baik, itulah sebabnya saya melakukannya sekarang dan saya merasa sangat baik," jelasnya.

Sebelumnya, Benzema mengalami cedera saat membela Real Madrid melawan Celtic di Liga Champions pada 6 Oktober 2022 silam.

Setelah itu, ia absen dalam tiga pertandingan terakhir Madrid dan pertandingan Timnas Prancis di UEFA Nations akibat cedera lutut.

Baca Juga: Sampai Viral! Hazard Cetak Gol di Liga Champions usai Gantikan Peran Benzema

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Dailymail.co.uk,Realmadrid.com,Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan