French Open 2022 – China Juara Umum, Sektor Langganan Juara Indonesia Direbut India

Sumakwan Wikie Riaja Senin, 31 Oktober 2022 | 06:06 WIB
Atlet bulutangkis ganda campuran China, Zheng Si Wei dan Huang Ya Qiong, sedang berpose dengan medali emas Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, 12 Juni 2022. (MUHAMAD HUSEIN/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Tim bulu tangkis China berhasil keluar sebagai juara umum di ajang BWF Super 750, French Open 2022 dengan meraih dua gelar.

Ajang French Open 2022 sekaligus rangkaian kedua tur Eropa musim ini berakhir sudah.

Pada turnamen BWF Super 750 ini, tim bulu tangkis China sukses membawa pulang dua gelar juara.

Dua gelar yang diraih China ini didapatkan dari pasangan ganda campuran Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dan tunggal putri mereka, He Bing Jiao.

Pasangan Zheng/Huang yang sukses meraih gelar juara lewat kemenangan atas wakil Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek.

Baca Juga: Hylo Open 2022 – Belum Dimulai, Tim Malaysia Diterpa Kabar Buruk

Bertanding pada Minggu (30/10/2022), pasangan peraih emas di Kejuaraan Dunia 2022 ini mampu membungkam Robin/Selena dalam rubber gim dengan 21-16, 14-21, 22-20.

Sementara itu, gelar lainnya sukses dipersembahkan He Bing Jiao yang berhasil menaklukkan wakil Spanyol, Carolina Marin.

Tunggal putri unggulan kedelapan ini sukses mempecundangi Marin dengan skor 21-16, 9-21, 20-22.

Di sektor ganda putra yang biasanya kerap menjadi langganan Indonesia meraih gelar juara kini direbut oleh wakil India.



Source : BWF Badminton
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan