Doa Jahat Dokter Lionel Messi di Piala Dunia 2022: Saya Berharap Argentina Kalah 3x Beruntun!

Reno Kusdaroji Selasa, 22 November 2022 | 07:42 WIB
Lionel Messi menyebutkan dua negara yang menjadi ancaman Argentina di gelaran Piala Dunia 2022 yang dilangsungkan pada 20 November sampai 18 Desember mendatang (TWITTER.COM/@ROYNEMER)

Baca Juga: Bawa Inggris Ukir 2 Rekor di Piala Dunia 2022, Gareth Southgate Malah Marah-marah: Saya Muak!

Sebab menurut Schwarzstein, kesuksesan di Piala Dunia 2022 Qatar kemungkinan besar akan dijadikan pemerintah Argentina untuk membuat keputusan drastis di negaranya.

Hal ini yang membuat dokter Messi itu mendoakan hal terburuk terjadi kepada Argentina di Piala Dunia 2022.

Ia berharap Tim Tango meraih tiga kekalahan beruntun di babak penyisihan grup C Piala Dunia 2022.

"Jujur sebagai penggemar sepak bola, saya ingin Argentina menjadi juara (Piala Dunia)," kata Schwerzstein dikutip BolaStylo dari The Times.

"Namun sebagai warga negara Argentina, sebagai manusia," tegasnya. "Saya ingin mereka kalah dalam tiga pertandingan dan tersingkir di babak pertama."

Lebih lanjut, ia menjelaskan keburukan politikus di negaranya sampai berani berkata demikian.

"Mengapa? Saya yakin bahwa pemerintah populis menjijikkan yang kami akan menggunakan kesuksesan Argentina di Piala Dunia untuk menutupi semuanya."

"Mereka dapat mengumumkan devaluasi mata uang pada hari tim bermain ketika tidak ada seorang pun. fokus pada itu," imbuhnya.

Diego Schwarzstein menegaskan, bahwa dirinya merupakan salah satu korban dari kekejaman keputusan yang diambil oleh pemerintah Argentina.



Source : Express.co.uk,Thetimes.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan