Piala Dunia 2022 - Sampai Dijuluki Wonderkid 37 Tahun, Ambisi Modric Masih Sangat Besar!

Reno Kusdaroji Minggu, 27 November 2022 | 18:00 WIB
Gelandang Kroasia, LUka Modric, dalam laga kontra Maroko pada penyisihan grup Piala Dunia 2022. (FRANÇOIS-XAVIER MARIT / AFP)

BOLASTYLO.COM - Gelandang veteran Real Madrid sekaligus kapten timnas Kroasia, Luka Modric kembali mengucapkan hal serupa terkait peluang pensiun di Piala Dunia 2022.

Perbincangan terkait pensiunnya Luka Modric telah terjadi cukup lama sejak kesuksesan timnas Kroasia menjadi runner up Piala Dunia 2018 dan meraih Ballon d'Or 2018.

Di level klub, Luka Modric masih menjadi tulang punggung lini tengah Real Madrid.

Sama seperti di Real Madrid, Modric bahkan masih mengemban tugas memakai ban kapten di Piala Dunia 2022 bersama timnas Kroasia.

Sampai saat ini, ia berulang kali menegaskan bahwa dirinya 'masih bisa bermain'.

Meskipun Real Madrid belum berencana memperpanjang kontraknya yang akan kadaluarsa pada akhir musim 2022-2023, Modric ingin tetap bermain untuk raksasa Spanyol itu.

Meskipun banyak gelandang muda di Kroasia yang siap untuk dipanggil ke timnas senior, Modric merasa masih mampu tampil jika diberi kesempatan pelatih Zlatko Dalic.

Kali ini di ajang Piala Dunia 2022, pemain jebolan akademi Dinamo Zagreb itu kembali menegaskan niatannya untuk terus bermain tanpa melihat angka dari usianya.

"Sejujurnya saya merasa baik-baik saja," kata Modric dikutip BolaStylo dari 90min.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Tim Jagoan Mo Salah? Negara Si Bestie Tentunya

"Karier saya habis lebih banyak di Real Madrid. Yang pasti saya merasa masih bagus untuk bermain sepak bola," jelasnya.

“Saya di sini di Piala Dunia untuk bermain dan menikmati sepak bola."

"Saya tidak memikirkan tentang apa yang terjadi nanti," ucapnya terkait kontraknya yang akan segera berakhir di Real Madrid pada penghujung musim nanti.

"Saya belum memutuskan apapun untuk sekarang. Yang ada di pikiran saya hanya lah memainkan turnamen yang bagus," jelasnya.

Hal inilah yang membuat Modric seringkali dijuluki 'wonderkid' baik oleh para penggemar Real Madrid ataupun timnas Kroasia.

Bahkan di Piala Dunia 2022 Qatar kali ini, Modric menegaskan dirinya masih memiliki ambisi besar untuk timnas Kroasia.

Ia meyakini bahwa Kroasia bisa mengulang kesuksesan mereka menembus partai final Piala Dunia 2018 Rusia.

"Kami sangat percaya dengan peluang yang ada," kata Luka Modric.

"Kami hanya perlu untuk bersama-sama seperti di beberapa laga terakhir," tegasnya.

Baca Juga: Pedri Soal Piala Dunia 2022: Messi Pantas Menang, Ingin Kaos Neymar & Menghentikan Modric!

"Intinya kami harus menghadapinya satu per satu."

"Kami bakal memiliki laga berat, tetapi saya rasa kami dapat mencapai hasil positif," tegasnya mengakhiri.

Adapun timnas Kroasia masih berpeluang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Meskipun pada laga perdananya di grup F, Modric cs ditahan imbang Maroko dengan tanpa gol (0-0).

Hasil imbang membuat Kroasia dan Maroko sama-sama berada di posisi runner up grup F dengan perolehan satu poin.

Mereka berada di bawah Belgia yang meraih kemenangan tipis 1-0 atas Kanada di laga pembuka dan menjadi pemuncak klasemen grup F.

Adapun pada matchday kedua, Modric cs akan menghadapi penghuni dasar klasemen grup F, Kanada.

Kroasia wajib meraih kemenangan melawan Kanada untuk mempermudah jalan mereka ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Timnas Kroasia dijadwalkan bertanding melawan Kanada di Khalifa International Stadium pada Minggu (27/11/2022) pukul 23.00 WIB.

Baca Juga: Citranya Rusak Parah? Cristiano Ronaldo Ditolak 9 Klub Besar Eropa dengan Alasan yang Seragam



Source : 90min.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan