Indonesia Masters 2023 - Anthony Ginting Ingin Juara di Rumah, Tapi...

Eko Isdiyanto Kamis, 26 Januari 2023 | 12:00 WIB
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada konferensi pers pasca babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (23/1/2023). (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

Skorsing untuk Yu Qi dikeluarkan langsung oleh Federasi Bulu Tangkis China, hal itu membuatnya absen dalam beberapa turnamen besar BWF.

Baca Juga: Liverpool Bapuk, Juergen Klopp Ingin Perombakan Besar-besaran

"Pastinya harapan itu ada. Saya selama berlatih di PBSI sampai capek kalau tidak ada keinginan untuk jadi juara juga percuma," ucap Ginting.

"Tentu ada keinginan untuk juara di setiap turnamen, bukan hanya hari ini juga. Tetapi, memang menuju ke sana dan khusus tunggal putra memang persaingan cukup ketat.

"Tidak ada yang pasti. Mau ranking berapa, mau head to head nya berapa mau di atas kertas kayak gimana, semua bisa terjadi di lapangan." imbuhnya.

Mampukah Ginting mengatasi Yu Qi? pertemuan terakhir keduanya berakhir rubber game meski dimenangi wakil Indonesia.

Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - Masalah Di Balik Tersingkirnya Praveen/Melati

Laga nanti diprediksi bakal sengit, sama seperti pertemuan terakhir keduanya di Kejuaraan Dunia BWF 2022.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan