Quotes Motivasi dari Jonatan Christie usai Juara Indonesia Masters 2023

Reno Kusdaroji Senin, 30 Januari 2023 | 09:00 WIB
Tunggal Putra Indonesia, Jonatan Christie menjadi juara usai memenangkan laga final Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/1/2023). (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

"Saya yakin tiap orang punya takdirnya masing-masing," kata Jojo dikutip BolaStylo dari Antaranews.com.

"Kita tinggal bekerja keras, biara Tuhan yang mengatur hasilnya," ucapnya.

"Akhirnya merasakan juga gelar Super 500 setelah berulang kali gagal," tegasnya.

"Momen pertandingan tadi sungguh indah, setelah 15 tahun akhirnya kembali terjadi all Indonesia final, mungkin itu buah kesabaran dan ketenangan kami," kata Jojo.

"Hasil kerja keras coach serta tim tunggal putra yang selalu kerja keras setiap hari," jelasnya.

Sebagai informasi, laga Jojo vs Chico menjadi yang pertama sejak 2008 atau 15 tahun silam yang mempertemukan dua pemain tunggal putra pada babak final di Istora Senayan.

Terakhir kali catatan tersebut dibuat oleh Simon Santoso dan Sony Dwi Kuncoro dalam turnamen yang sama 15 tahun silam.

Oleh karena itu, Jojo tak hanya bersyukur karena ambisi pribadinya terpenuhi.

Ia juga merasakan kemenangannya kali ini merupakan sebuah momen perayaan yang sangat indah.

Baca Juga: Juara Indonesia Masters 2023, Leo/Daniel Bicara Soal Evolusi Kedewasaan The Babies!

Selain Jojo, Indonesia juga meraih satu gelar juara lain dari nomor ganda putra berkat pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Pasangan muda berjuluk The Babies itu meraih gelar juara Indonesia Masters 2023 usai mengalahkan wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong lewat permainan straight game.

The Babies menang atas He/Zhou dengan skor 21-17, 21-16 dalam tempo 48 menit.

Pencapaian tim tuan rumah di final Indonesia Masters 2023 disamai oleh China yang juga meraih dua gelar juara dari nomor ganda putri dan ganda campuran.

China menjuarai nomor ganda putri berkat Liu Sheng Shu/Zhang Shu Xian yang mengalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota 22-20, 21-19.

Sementara ganda campuran Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping mengalahkan kompatriotnya, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin dengan skor 21-15, 16-21, 21-19.

Adapun nomor tunggal putri dijuarai oleh wakil Korsel, An Se Young yang mengalahkan Carolina Marin dari Spanyol dengan skor 18-21, 21-18, 21-13.

Baca Juga: Momen Keindahan di Balik Gelar Juara Perdana Jojo di Indonesia Masters 2023



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com,Bwftournamentsoftware.com,Antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan