Thailand Masters 2023 - Duel Merah Putih Tragis Terjadi, 12 Wakil Indonesia Termasuk Leo/Daniel Main Hari Ini

Reno Kusdaroji Rabu, 1 Februari 2023 | 07:50 WIB
Jadwal babak 32 besar hari kedua Thailand Masters 2023 kurang menguntungkan Indonesia, ada 12 wakil yang bermain hari ini termasuk Leo/Daniel. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Dipastikan, hanya akan tersisa satu wakil tunggal putra Indonesia di babak kedua Thailand Masters 2023 besok.

Selain Tommy dan Adinata, masih ada 10 wakil lainnya yang akan bertanding hari ini dengan rincian, dua tunggal putri, dua ganda putra, dan lima ganda campuran.

Adapun salah satu penampilan yang akan menjadi sorotan ialah sang jaura Indonesia Masters 2023 pekan lalu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Pada babak 32 besar Thailand Masters 2023 ini, Leo/Daniel akan bertemu wakil Denmark, Ramus Kjaer/Frederik Sogaard.

Pasangan berjuluk The Babies itu lebih diunggulkan menang jika melihat performa mereka yang sedang naik daun setelah menjuarai Indonesia Masters 2023 pekan lalu.

Berikut jadwal lengkap 12 wakil Indonesia di babak 32 besar hari kedua Thailand Masters 2023.

Tunggal putraTommy Sugirarto vs Christian Adinata

Tunggal putriKomang Ayu Cahya Dewi vs Wen Chi Hsu (Taiwan)Putri Kusuma Wardani vs Beiwen Zhang (Amerika Serikat)

Ganda putraLeo Rolly Carnando/Daniel Marthin (unggulan ke-4) vs Rasmus Kjaer/Frederick Sogaard (Denmark)Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi/Low Hang Yee Ng Eng Cheong (Malaysia)

Ganda putriFebriana Dwipuji/Amalia Cahaya Pratiwi (4) vs Tidapron Kleebyeesun/Patchamon Laisuan (Thailand)

Ganda campuranRehan Naufal/Lisa Ayu Kusumawati (4) vs Reddy B Sumeeth/Ashwini Ponnappa (India)Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching (Taiwan)Zachariah Josiahno/Hediana Julimarbela vs Vichayapong Kanjanakeereewong/Nattamon Laisuan (Thailand)Amri Syahnawi/Winny Oktavina vs Joshua Yuan/Allison Lee (Amerika Serikat)Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Po Li-wei/Chang Ching Hui (Taiwan)

Baca Juga: Pengakuan Mengejutkan Ganda Putra Unggulan Indonesia usai Kalahkan Wakil Malaysia di Thailand Masters 2023



Source : Bwftournamentsoftware.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan