Haaland Dihujat Usai Man City Kalah, Guardiola Diam Lepas Tangan, Bukti Konflik Makin Memanas?

Reno Kusdaroji Senin, 6 Februari 2023 | 20:20 WIB
Erling Haaland (kiri) dan Pep Guardiola (kanan) dalam sebuah pertandingan untuk Manchester City. (TWITTER.COM/STEVEHALLSUK)

"Tottenham memiliki tim yang fantastis, dan mereka menghukum Anda," kata Guardiola dikutip dari Sky Sports.

"Mereka memiliki banyak kualitas di lini depan. (Kita harus) memberikan banyak penghargaan kepada mereka."

"Kami memulai dengan sangat baik, tetapi setelah kami melakukan kesalahan, mereka menghukum kami."

"Saat tertinggal 1-0, itu berbeda. Itu tidak mudah. Kami kehilangan tiga poin," sesalnya.

Tak adanya komentar terkait penampilan Erling Haaland seakan menjadi tanda bahwa hubungan Guardiola dengan sang striker memang sedang tidak akur.

Seperti diketahui sebelum laga Tottenham vs Man City, beredar kabar bahwa ruang ganti The Citizens memanas dengan konflik yang melibatkan Guardiola dan Haaland.

Tensi Erling Haaland dan Pep Guardiola sudah meninggi sebelum Manchester City bertandang ke markas Tottenham Hotspur.

Relasi kurang harmonis pemain dan pelatih tersebut pertama kali dibocorkan oleh media asal Spanyol, Nacional.

Dalam laporan tersebut, hubungan Haaland dan Guardiola diklaim mulai menjauh.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sakit Hati? 4 Sahabatnya Sebut Lionel Messi GOAT Atau Pemain Terbaik di Dunia



Source : SkySports.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan