Siapa Sangka Latihan Aerobik Merupakan Alternatif Penangkal Depresi

Eko Isdiyanto Minggu, 21 Oktober 2018 | 15:08 WIB
Senam aerobik ringan (Editor)

BolaStylo.com - Latihan aerobik secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan sekaligus menangkal depresi.

Menurut penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Depresision and Anxiety menunjukkan aerobik memiliki efek sangat besar menangkan depresi.

Bahkan, secara keseluruhan efek aerobik untuk menangkal depresi lebih besar ketimbang obat anti depresi dan terapi psikologis.

Dilansir BolaStylo.com dari Peninsula, latihan aerobik secara teratur juga dapat membuat seseorang terhindar dari depresi berat.

"Secara keseluruhan, penelitian ini menemukan bahwa olahraga aerobik yang dilakukan secara teratur dan terawasi memiliki dampak yang sangat signifikan sebagai obat depresi dalam kesehatan mental," ucap D. Morres dari Universitas Thessaly di Yunani.

Baca Juga : Tangis Victoria Pasca David Beckham Ungkap Kondisi Rumah Tangga Mereka

Penelitian ini melibatkan 455 orang dewasa, 11 orang diantaranya memenuhi syarat karena gangguan depresi berat berusia antara 18-65 tahun.

Tujuan dilakukannya penelitian tersebut adalah untuk mengetahui seberapa besar efek yang ditimbulkan latihan aerobik pada orang yang mengalami depresi berat.

Olahraga aerobik memiliki manfaat bagi si kecil salah satunya menjaga berat badannya

Latihan aerobik dilakukan secara rutin selama 45 menit dengan intentsitas sedang.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan