Baca Juga : Edy Rahmayadi Kemungkinan Bakal Dipanggil Satgas Anti Mafia Bola
Terlepas dari hal tersebut terkait dengan kasus pengaturan skor sepak bola, Satgas Antimafia Bola telah menerima setidaknya telah menerima 278 laporan dari masyarakat.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Hubungan Masyarakat Polri, Kombes Pol Syahar Diantono.
"Alhamdulilah sampai sekarang sudah ada 278 informasi yang masuk ke Satgas Anti Mafia Bola," ucap Syahar saat diskusi dengan tema 'Sepak Mafia Bola' di Jakarta Pusat, Sabtu (5/1/2019).
"Dari 278 setelah kami analisa yang layak untuk menjadikan informasi, ditindaklanjuti di taraf penyelidikan ada 60 laporan," ucap dia lagi.
Baca Juga : Ketua PSSI, Edy Rahmayadi, Minta Jangan Terus-terusan Dibully
Akan tetapi, Syahar hanya mengungkapkan, laporan yang ditindaklanjuti sebagian besar terkait pengaturan skor atau match-fixing.
"Jadi pengaturan permainan match-fixing ada beberapa modus dilakukan, ini yang didalami." ujar Syahar.
"Ini kan masih dalam proses penyelidikan, kami masih dalami juga, nanti kalau sudah ada laporan resmi nanti kami komunikasikan lagi," ujar dia lagi.
Menurutnya, pekan depan kasus tersebut akan dilanjutkan ke tingkat penyidikan.
"Insyaallah minggu depan ada perkembangan laporan, mungkin tidak menutup kemungkinan ada tersangka lain dalam laporan ini," imbuhnya.
Baca Juga : Fakta Baru Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi Terbongkar, Ternyata Sempat Ditawari Suap 1,5 Triliun
Source | : | Tribunnews.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR