BolaStylo.com - Pada umumnya jam tidur ideal yang diketahui banyak orang adalah selama 8 jam sehari, sudahkah waktu tersebut benar?
Bagi kebanyakan orang 8 jam merupakan waktu ideal yang digunakan untuk tidur, akan tetapi yang terjadi justru sebaliknya.
Tidak sedikit diantara mereka yang hanya memiliki waktu tidur antara 5 hingga 7 jam setiap harinya.
Dilansir BolaStylo.com dari Nakita.grid.id, tidur berkualitas sangat penting karena momen itu merupakan masa pemulihan fungsi tubuh.
Menurut Shawn Stevenson (pakar wellness), terdapat beberapa hal yang memengaruhi kualitas tidur yang baik.
Baca Juga : Langsing Ideal Seperti Rose Blackpink Cukup dengan Olahraga Ini
Diantaranya, berapa lama, apa yang dilakukan sebelum tidur, dan apa yang dilakukan saat bangun tidur.
Dua hal yang perlu diperhatikan ketika menentukan berapa lama waktu tidur yang ideal.
Pertama adalah tubuh masing-masing orang berbeda, orang tersebut harus tahu bagaimana cara terbaik memanjakan tubuhnya sendiri.
Kedua, manusia merupakan makhluk biologis yang dipengaruhi oleh perputaran matahari.
Baca Juga : Susah Menenangkan Bayi Menangis? Putarkan Saja Anthem UEFA Champions League
Apabila seseorang tidur seiring terbenamnya matahari dan bangun ketika matahari bersinar, itu menandakan Anda bekerja sesuai ritme sirkadian.
Sirkadian merupakan siklus 24 jam dari proses fisiologis makhluk hidup.
Intinya, semakin dekat mengikuti pola perputaran matahari, energi yang didapat juga semakin bagus.
Untuk itulah, Stevenson menyarankan waktu ideal untuk tidur adalah pukul 22.00 hingga 06.00.
Mengatur waktu tidur sesuai dengan kebutuhan boleh-boleh saja, namun sebaiknya tidak terlalu jauh dari waktu yang disarankan.
Baca Juga : Beruntung atau Ajaib? Dua Kali Didiagnosa Kanker, Binaragawan Ini Berhasil Sembuh Total
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR