BolaStylo.com - Pare mungkin bukanlah makanan favorit bagi banyak orang karena terasa pahit di lidah, namun sejatinya sayuran itu sangat bermanfaat bagi kesehatan.
Pare adalah tumbuhan merambat yang mudah ditemukan di wilayah Asia Tropis, termasuk Indonesia.
Biasanya pare dibudidayakan untuk dikonsumsi sebagai sayuran atau bisa juga digunakan sebagai obat.
Dilansir dari Hello Sehat, ada berbagai jenis vitamin yang terkandung dalam sayuran berwarna hijau ini, antara lain: Vitamin A, C, E, B1, B2, B3, dan B9.
Selain itu pare juga mengandung mineral seperti kalium, kalsium, zinc, magnesium, fosfor, dan zat besi, serta mengandung antioksidan seperti fenol, dan flavonoid.
Nah, lalu apa saja manfaat pare bagi tubuh? berikut ulasannya dilansir oleh BolaStylo.com dari grid.ID.
1. Mengurangi kadar kolesterol
Tingginya kolesterol dalam tubuh bisa memaksa jantung untuk bekerja lebih keras yang berakibat meningkatnya resiko penyakit jantung.
Kandungan antioksidan dalam pare bisa membantu memperbaiki komposisi darah dan mengatasi sejumlah endapan kolesterol.
2. Mengurangi Dula Darah
Pare membawa efek positif bagi penderita diabetes. Dengan mengonsumsi dua gram pare setiap hari, gula darah yang tinggi berangsur-angsur akan mengalami penurunan.
Selain itu, pare juga dapat 'memodifikasi' cara kerja tubuh mengolah gula yang masuk ke dalam tubuh.
Pasalnya, pare dapat meningkatkan kadar insulin yang diproduksi pankreas, enzim yang bertanggung jawab akan tinggi rendahnya tingkat gula darah yang ada dalam tubuh.
3. Melawan Sel Kanker
Dalam sebuah penelitian, ekstrak pare dapat membantu membunuh sel kanker yang muncul di perut, usus besar, paru-paru, dan nasofaring (area di belakang hidung).
Lagi-lagi dalam hal ini antioksidan dalam pare yang akan bekerja sebagai anti oksidasi sel.
Oksidasi sel dapat merusak sistem DNA yang menyebabkan penyimpangan perilaku sel termasuk penyimpangan regenerasi sel yang dapat berisiko menjadi pembentukan sel kanker.
4. Menyehatkan Kulit dan Mata
Kandungan vitamin A dalam pare bisa menjaga kesehatan mata dan mencegah terjadinya rabun.
Selain itu ada juga kandungan vitamin C dalam pare yang dapat membuat kulit lebih cerah dan sehat.
Jika kamu sedang menjalankan program diet, tidak ada salahnya mengonsumsi pare.
Pasalnya pare memiliki kandungan kalori yang rendah damun tinggi serat.
Kandungan serat yang tinggi dalam pare, akan memberikan sensasi kenyang di perutmu, yang mana akan mengurangi rasa lapar dan nafsu makanmu.
Source | : | grid.id,Hello Sehat |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR