BolaStylo.com - Pemain Bayern Muenchen, Franck Ribery, ternyata menyimpan kisah pilu di balik bekas luka di wajahnya.
Kisah pilu Franck Ribery itu bermula ketika dia masih berusia 2 tahun.
Kala itu, Franck Ribery mengalami kecelakaan mobil bersama keluarganya di Boulogne-sur-Mer, Prancis.
Franck Ribery kecil saat itu tidak mengenakan sabuk pengaman yang membuat ia terbentur ke kaca depan mobil.
Akibatnya, Ribery mendapatkan luka serius di bagian wajahnya meski ia berhasil selamat dari kecelakaan tersebut.
Baca Juga : Demi Temani Istri Melahirkan, Franck Ribery Telat Bergabung dengan Bayern Muenchen
Pasca insiden kecelakaan itu, Ribery kemudian dilarikan ke rumah sakit dan mendapat 100 jahitan.
Sejak mendapat luka di wajahnya, kisah kehidupan Ribery saat itu berubah drastis.
Ribery menceritakan bahwa setelah insiden itu dirinya seringkali dibully teman-teman maupun tetangganya.
Kisah pilu itu diceritakan Ribery dalam sebuah wawancara bersama media Prancis, Canal+ Sport.
Source | : | sportbible.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR