BolaStylo.com - Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, akhirnya buka suara terkait tantangan duel ulang melawan Conor McGregor.
Setelah kalah dari laga UFC 229, Conor McGregor kembali muncul dengan rencana tanding ulang melawan Khabib Nurmagomedov.
Meski belum ada negosiasi secara resmi, kubu Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov tampak memberi isyarat untuk menyetujui rencana tersebut.
Ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap, memberi syarat kepada kubu Conor McGregor harus datang ke Rusia jika ingin tanding ulang.
Baca Juga: Rematch Khabib Nurmagomedov Vs Conor McGregor Diprediksi Bisa Pecahkan Rekor
Sementara itu pelatih Conor McGregor, John Kavanagh, telah memberikan tanggapan terkait syarat tersebut.
Kavanagh mengisyaratkan bahwa dirinya setuju dengan permintaan Abdulmanap.
"Saya ingin mengunjungi Moskow," tulis Kavanagh di Twitter.
I'd love to visit Moscow
— Coach Kavanagh (@John_Kavanagh) October 3, 2019
Terkait wacana tersebut, Nurmagomedov menilai bahwa pertarungan ulang melawan McGregor cukup masuk akal.
Menurut Nurmagomedov, duel ulang melawan McGregor akan mengasilkan banyak uang.
Source | : | Russia Today |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR