Akan tetapi, tiga suporter timnas Inggris malah melemparkan botol tepat sekitar sebelum pukul 19:00 waktu setempat.
Granat setrum menjadi pembalasan polisi ketika botol-botol mulai melayang.
Polisi Ceko mengatakan bahwa pendukung Inggris sangat mabuk dan mulai melemparkan botol ke arah mereka.
"Kami menembakkan granat setrum dan mereka menyebar dengan cepat," kata seorang polisi.
England supporters have been involved in violent clashes with local police in Prague.#Prague #England #EnglandVsCzech pic.twitter.com/qtYRuMgMjs
— London Knife Crime LDN (@CrimeLdn) October 11, 2019
Sekitar 12 pria berhasil disudutkan dan dipaksa berbaring telungkup, sementara yang lain terjepit di lantai ketika petugas mengamankan tempat kejadian.
Salah seorang yang terjepit mendapatkan luka yang membuat darahnya berceceran di tanah.
Ia pun menerima perawatan yang kemudian dibawa ke rumah sakit karena luka di wajahnya.
Dari 31 orang yang tertangkap sesuai konfirmasi Kepolisian Ceko, 14 diantaranya merupakan 'orang asing'.
Mereka harus membayar sebesar 200 poundsterling atau kurang lebih sebesar Rp 3,6 juta, karena perilaku mabuk di salah satu kota bersejarah.
Na Starém Městě je aktuálně živo #EnglandAway #prague #oldtown pic.twitter.com/Wg5MyPXjZ4
— David Solnař (@david_soln) October 11, 2019
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Mutiara Kurnia Gusti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR