BolaStylo.com - Presiden Joko Widodo menyatakan dua warga negara Indonesia (WNI) positif terjangkit virus corona atau 2019-nCoV (2019 novel coronavirus)
Menurut Joko Widodo, dua orang WNI tersebut terjangkit virus corona setelah sempat kontak dengan warga warga negara Jepang yang tinggal di Indonesia.
Warga Jepang itu terdeteksi virus corona setelah setelah meninggalkan Indonesia dan berada di Malaysia.
Hal itu sebagaimana dikatakan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Senin (2/3/2020).
Baca Juga: Live Streaming Tottenham Hotspur vs Wolves, Virus Corona Bikin The Lilywhites Pincang
"Orang jepang ke Indonesia bertemu siapa, ditelusuri dan ketemu. Ternyata orang yang terkena virus corona berhubungan dengan dua orang, ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun," kata Jokowi, dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com.
"Dicek dan tadi pagi saya dapat laporan dari Pak Menkes bahwa ibu ini dan putrinya positif corona," tutur Presiden.
Menanggapi kabar dua WNI yang terjangkit virus corona, ada beberapa langkah efektif yang bisa diterapkan agar tidak tertular.
Baca Juga: Indonesia Positif Virus Corona, Yuk! Lakukan Langkah Pencegahannya Berikut Ini
Berikut 5 langkah efektif yang bisa dilakukan agar tak tertular virus corona, seperti dilansir dari Alodokter.
1. Mencuci tangan
Langkah pertama adalah mencuci tangan dengan benar sebagai salah satu cara sederhana namun efektif untuk mencegah penyebaran virus corona.
Anda disarankan mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun, setidaknya selama 20 detik.
Selain itu, pastikan seluruh bagian tangan tercuci hingga bersih, termasuk punggung tangan, pergelangan tangan, sela-sela jari, dan kuku.
Jika sulit menemukan air dan sabun, Anda bisa membersihkan tangan dengan hand sanitizer yang memiliki kandungan alkohol minimal 60% agar lebih efektif membasmi kuman.
Lakukan kegiatan ini secara teratur, sebelum dan setelah makan, setelah menggunakan toilet, setelah menyentuh hewan, membuang sampah, serta setelah batuk atau bersin.
2. Menggunakan masker
Ada dua tipe masker yang bisa digunakan untuk mencegah penularan virus Corona, yaitu masker bedah dan masker N95.
Khusus masker bedah atau surgical mask, Anda hanya bisa memakainya sekali saja.
Cara pakainya, sisi berwarna pada masker harus menghadap ke luar, sementara sisi dalamnya yang berwarna putih menghadap wajah dan menutupi dagu, hidung, dan mulut.
Sisi berwarna putih tersebut yang nantinya dapat menyerap kotoran dan menyaring kuman dari udara.
Sedangkan masker N95 adalah jenis masker yang dirancang khusus untuk menyaring partikel berbahaya di udara.
Masker inilah yang sebenarnya lebih direkomendasikan untuk mencegah infeksi virus Corona.
Untuk diketahui, hindari menyentuh bagian depan ketika melepas kedua jenis masker tersebut agar terhindar dari kuman yang menempel.
Setelah melepas masker, cucilah tangan dengan sabun atau hand sanitizer.
3. Menjaga daya tahan tubuh
Untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh, Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat, seperti sayuran dan buah-buahan, dan makanan berprotein, seperti telur, ikan, dan daging tanpa lemak.
Selain itu, Anda juga bisa rutin berolahraga, tidur yang cukup, tidak merokok, dan tidak mengonsumsi minuman beralkohol juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh agar terhindar dari penularan virus Corona.
4. Tidak pergi ke negara terjangkit
Agar anda tidak tertular virus corona, Anda Anda disarankan untuk tidak bepergian ke tempat-tempat yang sudah positif terinfeksi virus Corona atau berpotensi menjadi lokasi penyebaran virus tersebut.
5. Tidak mengonsumsi hewan yang berpotensi menularkan coronavirus
Virus corona kabarnya berasal berasal dari hewan-hewan tertentu, seperti kelelawar, unta, dan kucing.
Untuk itu, hindarilah konsumsi hewan-hewan tersebut.
Jika ingin mengonsumsi daging atau ikan, pastikan daging atau ikan tersebut sudah dicuci dan dimasak hingga benar-benar matang.
Source | : | kompas,alodokter |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR