"Saya senang akhirnya bisa berbagai kabar dengan Anda," tulis Axelsen.
"Saya dan kekasih saya tengah menantikan bayi perempuan yang akan lahir di musim gugur ini (antara September hingga Desember.
Baca Juga: Bantah Tudingan Nepotisme, Begini Klarifikasi Plt Sekjen PSSI!
"Kami sangat bersemangat dan sudah tidak sabar menanti kehadiran si kecil. Saya harap kalian tetap baik-baik saja di tengah pandemi ini, tetap aman," imbuhnya.
View this post on Instagram
Meskipun tengah berada di pandemi COVID-19, kabar tersebut tentu menjadi salah satu yang membahagiakan bagi Axelsen.
Terlepas dari tren positif yang diraih Axelsen dalam rangkaian turnamen BWF di tahun 2020 ini.
Axelsen juga menjadi salah satu pemain yang sukses membawa Denmark mempertahankan gelar juara di Kejuaraan Tim Eropa pada Februari lalu.
Baca Juga: Punya Kenangan dengan Persib, Pemain Asal Kamerun Ini Ngebet Balik ke Bandung
Selain itu, Axelsen juga sukses keluar sebagai runner-up di Malaysia Masters 2020 setelah di partai final melawan Kento Momota.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR