Kala itu Djemba-Djemba sudah berusia 34 tahun, namun tak lama kontraknya terpaksa diputus.
Lepas dari Persebaya, Djemba-Djemba bahkan diketahui terdaftar mengikuti salah satu tarkam di tahun 2015 bersama Persewangi Banyuwangi dan Persipa Padalarang.
Berniat untuk mencoba memperbaiki karier sepak bola yang merupakan mimpi masa kecilnya, Djemba-Djemba memutuskan kembali ke Eropa.
Ia memperkuat Vallorbe-Ballaigues, klub divisi lima di Liga Swiss atas ajakan teman kecilnya semasa di Kamerun, Jacq Etonde.
Namun, terlepas dari karier sepak bolanya yang terjun bebas ke bawah, Djemba-Djemba memetik hikmah di balik itu semua.
Ia mengaku dimudahkan untuk dapat menikmati waktu bersama keluarga, terutama dengan anak-anaknya.
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR