BolaStylo.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp buka suara usai Liverpool dipermalukan Arsenal pada pekan ke-36 Liga Inggris 2019-2020, Kamis (16/7/2020) dinihari WIB.
Juergen Klopp seolah tak mampu mencari alibi demi menutupi kesalahan yang dibuat pemainnya sehingga berujung kekalahan Liverpool.
Diakui Juergen Klopp bahwa Liverpool terlalu santai dan gagal menjaga ritme permainan usai unggul terlebih dahulu.
The Reds sejatinya menguasai permainan sejak dimulainya pertandingan, Sadio Mane bahkan sempat membuat timnya unggul di menit ke-20.
Namun, Arsenal mampu membalikkan keadaan usai berhasil mencetak dua gol lewat Alexandre Lacazette (32') dan Reiss Nelson (44').
Baca Juga: Gabung Chelsea Adalah Impian Pemain Ini, Bonus Dilatih Frank Lampard!
Kedua gol tim tuan rumah tak lepas dari aksi ceroboh dua pemain Liverpool, Virgil van Dijk dan Alisson Becker yang sama-sama melakukan blunder.
Menurut Klopp, para pemainnya terlalu santai dalam bermain setelah Sadio Mane membawa Liverpool unggul.
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR