Tim berjuluk The Gunners itu tercatat telah mengoleksi 13 gelar Piala FA, unggul satu trofi dari Manchester United.
"Iya, saya sedikit khawatir mengenai rekor pertemuan kontra Man City," kata Mikel Arteta, seperti dikutip dari laman resmi Arsenal.
Baca Juga: Selangkah Lagi, Manchester United Bakal Dapatan Jadon Sancho
"Tetapi kami memiliki banyak pengalaman di sini (Piala FA) dan juga memiliki sejarah di kompetisi tersebut. Jadi, mari kita lakukan yang terbaik," ujarnya.
Sementara itu, kekhawatiran juga membayangi Pep Guardiola selaku pelatih Man City.
Dia sudah merasakan tujuh kekalahan dari 14 laga pada babak semifinal, termasuk ketika menangani Bayern Muenchen.
Baca Juga: Manchester United Punya Catatan Mentereng Lawan Chelsea, Solskjaer Merendah
Selain itu, Man City asuhan Pep Guardiola gagal meraih gelar Piala FA setelah kalah 1-2 dari Arsenal pada 2017 lalu.
Kekalahan itu membuat Pep Guardiola semakin waspada menghadapi Arsenal pada semifinal Piala FA musim ini.
"Saya bahkan tidak berpikir tentang siapa lawan kami jika lolos ke final. Saya lebih banyak berjuang di babak semifinal," kata Pep Guardiola, seperti dikutip BolaStylo.com dari BeIN Sports.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR