BolaStylo.com - Mantan bek Barcelona, Dani Alves mengklaim jika eks timnya itu kini sudah kehilangan identitasnya sebagai sebuah klub.
Meski sudah tak lagi berseragam Barcelona, bek asal Brasil, Dani Alves tampaknya masih suka memperhatikan mantan klubnya tersebut.
Dalam sebuah wawancara, Dani Alves bahkan memberikan sedikit komentar miring terkait mantan klubnya tersebut.
Dani Alves mengklaim jika Barcelona kini telah kehilangan identitasnya.
"Sebelumnya, Barcelona memiliki sebuah identitas, mereka telah kehilangan itu," tutur Dani Alves pada sebuah wawancara dengan RAC1.
Menurut Dani Alves, identitas Barcelona yang membedakannya dengan klub lain adalah, gaya mereka dan nilai-nilai mereka.
Namun, Barcelona kini telah berubah menjadi sebuah tim komersial dan tak lagi memeprlihatkan kepribadian mereka.
"Barcelona sekarang mencoba menjadi sebuah tim komersial, ketimbang menjadi sebuah tim dengan kepribadiannya sendiri," tambah Dani.
Dani kemudian menjelaskan tanda-tanda apa yang menunjukkan jika Barcelona telah kehilangan identitas.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR