BolaStylo.com - Beberapa kebiasaan pagi hari yang kerap disepelekan bahkan diabaikan oleh sebagian orang ternyata kunci awet muda.
Wajah awet muda tentu menjadi dambaan bagi sebagian orang terutama mereka para wanita.
Demi mendapatkan wajah awet muda, banyak orang tak masalah membeli skin care dengan harga tinggi atau melakukan perawatan yang menguras kantong.
Namun,semua itu bisa sia-sia jika kamu tak mendampingkannya dengan kebiasaan 4 kebiasaan sehat di pagi hari yang ironisnya kerap dilupakan dan diabaikan beberapa orang.
Berdasarkan rekomendasi dokter kulit, Fayne Frey, berikut kebiasaan pagi hari yang bisa mengoptimalkan kesehatan dan penampilan kulit yang awet muda.
4. Olahraga di pagi hari
Sudah bukan rahasia lagi jika olahraga adalah kunci kesehatan tubuh.
Rutin berolahraga jelas berdampak baik bagi kesehatan tubuh, tapi selain itu ternyata olahraga juga berpengaruh pada kulit.
Berolahraga mampu membantu menjaga kulit terlihat bercahaya karena kegiatan tersebut meningkatkan sirkulasi darah di tubuh.
Dengan begitu, lebih mudah bagi tubuh untuk mengirimkan nutrisi dan oksigen ke kulit, hal ini bisa meningkatkan produksi sel kulit baru dan kolagen yang bagus untuk tubuh.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR