Namun di balik manfaat tersebut, ternyata tomat juga bisa berbahaya bagi tubuh.
Dikutip BolaStylo dari sajiansedap.grid.id, tomat bisa menjadi beracun jika dimakan secara mentah.
Parahnya, efek racun ini akan semakin buruk jika dikonsumsi saat pagi hari, tepatnya ketika perut masih kosong belum diisi apapun.
Riset membuktikan, hal ini disebabkan oleh kandungan zat solanin dalam tomat.
Baca Juga: Jangan Makan Telur dengan 3 Makanan Ini, Bisa Bikin Keracunan!
Pada dasarnya, zat solanin terdapat di 'hampir' semua bagian pada beberapa tumbuhan, termasuk salah satu di antaranya tomat.
Diketahui, zat ini memiliki efek sebagai fungisidal dan pestisidal alami, digunakan tumbuhan untuk melindungi diri dari ancaman para predator mereka.
Seperti halnya bisa membahayakan para predator, zat satu ini juga berbahaya bagi perut jika sampai termakan oleh manusia.
Racun solanin ini bisa membuat lambung terasa sakit dan efeknya akan semakin parah jika dikonsumsi saat pagi hari dan perut masih kosong.
Baca Juga: Cuma dengan Makan Tomat Secara Rutin, Kamu Bisa Cegah Deretan Penyakit Berbahaya Ini
Source | : | Healthline,sajiansedap.grid.id |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR