Rekor yang dimaksud adalah clean sheets atau nirbobol, Timnas Inggris menjadi satu-satunya tim yang belum pernah kebobolan satu gol sama sekali.
Dari lima pertandingan dari babak penyisihan grup sampai perempat final EURO 2020, kiper Timnas Inggris, Jordan Pickford mencatatkan lima kali nirbobol.
Dari tim yang tersisa sejauh ini, hanya Timnas Italia yang mendekati rekor tersebut dengan raihan tiga kali clean sheets.
Penjaga gawang Timnas Italia, Gianluigi Donnarumma tidak kebobolan dalam tiga laga saat di babak penyisihan grup.
Baca Juga: Euro 2020 - Kenangan Berdarah Luis Enrique Hantui Spanyol Vs Italia
Rekor ini dianggap fantastis oleh para pengamat sepak bola, termasuk salah satu di antaranya ialah pelatih legendaris Arsenal, Arsene Wenger.
Arsene Wenger tak ragu-ragu menyebut performa skuat Gareth Soouthgate pada Piala Eropa kali ini sempurna karena bermain dengan sangat brilian.
"Ini (saat melawan Timnas Ukraina) merupakan malam yang sempurna untuk sepak bola Inggris, malam yang sempurna untuk timnas mereka," kata Wenger dikutip dari Bein Sports.
"Mereka tidak kebobolan gol, mereka lolos dengan mudah dan bisa mengistirahatkan para pemain pentingnya (di akhir pertandingan)," imbuhnya.
Baca Juga: Euro 2020 - Pemain Timnas Spanyol Ini Buktikan Bahwa Si 'Pendosa' Juga Bisa Jadi Pahlawan!
Source | : | Metro.co.uk,UEFA.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR