Lewat sebuah bukti tangkapan layar foto yang diunggah pada Weibo, China Central Television (CCTV) menambah empat medali emas untuk China.
Sehingga akhirnya mampu mengungguli Amerika Serikat yang berada di posisi puncak, menariknya lagi tambahan medali emas itu 'dicuri' dari negara tetangga.
Baca Juga: Angin Segar Bagi The Next Lee Chong Wei yang Terpuruk di Olimpiade Tokyo 2020
CCTV mengklaim perolehan medali emas Taiwan, Macau dan Hong Kong masuk dalam hitungan mereka dengan 42 emas, 37 perak dan 27 peringgu, total 110 medali.
"Terima kasih kepada delegasi China untuk menduduki ranking pertama di medali emas dan total poin," tulis seorang netizen, seperti dikutip dari Taiwan News.
Perolehan medali Olimpiade Tokyo 2020 antara China dan Amerika Serikat memang sangat sengit hingga akhir gelaran.
China sebenernya memiliki kesempatan untuk menyamai perolehan medali emas Amerika Serikat lewat cabang olahraga tinju.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR