BolaStylo.com - Ratu bulu tangkis Indonesia pada era 1980-an, Verawaty Fajrin saat ini telah menjalani perawatan di rumah sakit karena kanker paru-paru.
Awalnya, Verawaty Fajrin divonis menderita kanker paru-paru pada Maret 2020 silam.
Menurut mantan pasangan ganda putrinya, Rosiana Tendean, Verawaty Fajrin sempat menjalani perawatan kemoterapi sebanyak 5 kali di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta.
Dalam pengobatannya, Verawaty mendapat bantuan dari Kemenpora dan Kemenkes yang memudahkannya pindah ke Rumah Sakit Dharmais, Jakarta.
Setelah menjalani perawatan di RS Dharmais, kondisi sang Ratu Bulu Tangkis Indonesia sempat membaik sampai diperbolehkan pulang.
Namun beberapa hari yang lalu, kondisi kesehatan Verawaty dikabarkan menurun.
Akhirnya, Verawaty kembali dibawa ke RS Dharmais untuk mendapat perawatan lebih lanjut.
Baca Juga: Setyana Mapasa Mundur, Australia Kehilangan Ganda Putri Terbaiknya
Source | : | Instagram,kompas,Kompas TV |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR