BolaStylo.com - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok harus tetap mewaspadai ganjaran kartu kuning jika ingin tampil di pertandingan berikutnya.
Laga pekan keempat Liga 1 2021-2022 pada Kamis (23/4/2021) akan menampilkan salah satu pertandingan besar,. Persib Bandung versus Borneo FC.
Pertandingan Persib melawan Borneo FC berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang pukul 19.00 WIB diprediksi bakal ramai diperbincangkan banyak orang.
Baca Juga: Real Madrid Pesta Setengah Lusin Gol, Ancelotti Puji Asensio Setinggi Langit
Apalagi skuad Maung Bandung yang akan tampil keras untuk dapat menduduki posisi puncak klasemen Liga 1 Indonesia.
Setelah sebelumnya skuad Robert Rene Alberts ini harus ditahan imbang 2-2 kontra Bali United.
Selain mampu ditahan imbang Serdadu Tridatu, salah satu pemain bintang Persib juga sedikit mengalami hambatan.
Ialah Marc Klok yang mendapat ganjaran kartu kuning pada pertandingan tersebut.
Baca Juga: Angkuhnya Bek Ini Usai Juventus Petik Tiga Poin Perdana di Liga Italia
Sehingga hal tersebut nampaknya akan menyulitkan pergerakan mantan pemain Persija Jakarta itu saat melawan Borneo FC.
Di mana jika dirinya mendapatkan kartu kuning di laga kontra pasukan Pesut Mahakam, maka Klok diprediksi tak akan tampil pada pertandingan selanjutnya.
Perlu diketahui, pemain 28 tahun tersebut juga sudah mendapatkan kartu kuning di pertandingan melawan Persita Tangerang pada Sabtu (11/9/2021).
Untuk itu, dua ganjaran kartu kuning tersebut harus benar diwaspadai Marc Klok jika ingin tampil di laga Persib vs TR-Kabo pada Senin (27/9/2021) mendatang.
Baca Juga: Satu Bulan Egy Maulana Vikri di FK Senica Serasa 3 Musim di Lechia Gdansk
"Saya akan tetap fight. Saya akan tetap bermain maksimal. Itu spirit dan game style saya. Tapi, harus bermain pintar, karena saya tidak mau absen untuk pertandingan berikutnya," ucap Klok.
"Saya ingin main di semua pertandingan. Kita lihat malam nanti di lapangan," imbuhnya.
Meski akan tampil dengan perasaan was-was untuk mendapatkan kartu kuning, namun Marc Klok dkk akan tetap menargetkan kemenangan.
Baca Juga: Pochettino! Dengar Baik-baik Petuah Guardiola Soal Memperlakukan Messi
"Malam ini ada pertandingan lagi dan target kami tetap sama ingin menang. Fisik dan mental juga sudah siap," ujar Klok.
Meski diprediksi akan menguasai jalannya laga, namun skuad Borneo FC tidak dapat dipandang sebelah mata.
Bermodal kekuatan lini serang yang berpengalaman, skuad Pesut Mahakam nampaknya akan menyulitkan langkah Pangeran Biru untuk meraih kemenangan.
Baca Juga: Rahasia Florentino Perez dengan Robert Lewandowski Terungkap!
Di mana kekuatan pemain berpengalaman seperti Boaz Solossa, Paolo Sitanggang dan Terens Owang Puhiri patut diwaspadai skuad Robert Rene Alberts.
View this post on Instagram
Source | : | Persib Bandung |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR