BolaStylo.com - Meski terdengar sederhana, namun meminum segelas air hangat di pagi hari ternyata sangat bermanfaat bagi tubuh.
Kebiasaan minum air hangat di pagi hari memang menyimpan segudang manfaat.
Pasalnya, air hangat disinyalir dapat membantu menurunkan berat badan karena membantu proses pencernaan.
Tak hanya itu, rutin minum air hangat di pagi hari membuat tubuh mengalami beberapa perubahan yang baik.
Baca Juga: Ngeluh Punya Perut Buncit? Jangan Rebahan Mulu, Kecilinnya Gampang Hanya Dengan Ini
Seperti badan akan terasa lebih segar dan sehat, kulit dan rambut juga kan mendapatkan keuntungan dari kebiasaan tersebut.
Nah, berikut ini manfaat minum air hangat di pagi hari untuk kesehatan tubuh.
Melancarkan pecernaan
Siapa sangka rutin minum air hangat di pagi hari dapat merangsang kelenjar pencernaan agar berfungsi dengan baik.
Sebab hal itu akan terjadi karena pencernaan lebih lanjar dan tak menumpuk lemak di bagian dinding usus.
Baca Juga: Waspada!Kripik Singkong Bisa Jadi Biang Kerok Penyakit Mematikan Ini
Tak hanya itu, masalah sembelit juga cepat diatasi dengan mmeminum air hangat di pagi hari.
Yang mana masalah sembelit datang saat tubuh kekurangan air sehingga dapat menyebabkan sembelit kronis dan feses akan menumpuk di usus.
Dengan demikian sangat disarankan seseorang untuk minum air hangat di pagi hari saat perut kosong akan membantu menguraikan makanan.
Baca Juga: Gak Perlu Beli Skin Care Mahal, Jerawat Bisa Dihempas Pakai Kulit Pisang, Begini Caranya
Menyehatkan kulit
Sudah bukan rahasia lagi jika minum air hangat di pagi hari secara teratur membuat tubuh terhindar dari dehidrasi dan menjaga kehangatan kulit.
Tak hanya itu, air hangat juga dipercaya untuk membantu kulit mengatasi kulit kering dan terkelupas.
Adapun manfaat lainnya yakni dapat menyehatkan kulit dari masalah jerawat dan masalah kulit lainnya.
Baca Juga: Sayang Banget Dibuang! Bagian Luar Buah & Sayur Ini Ternyata Khasiatnya Luar Biasa
Melegakan hidung dan tenggorokan
Salah satu faktor banyak orang rutin minum air hangat di pagi hari yakni ingin melegakan hidung dan tenggorakan.
Sebab, rutin minum air hangat dapat melegakan area tenggorokan yang terkena penumpukan lendir.
Apalagi hal ini sangat cocok untuk dilakukan para pengidap masalah sinuitis.
Pasalnya, dengan menghirup nafas dalam-dalam dan minum air hangat di pagi hari membantu melegakan sinus yang tersumbat bahkan sakit kepala karena sinus.
Baca Juga: Sesuai Namanya, Diet Enak Bahagia dan Menyenangkan Terbukti Mudah & Efektif!
Lancarnya sirkulasi darah
Perlu diketahui jika minum air hangat di pagi hari dapat memperlancar organ peredaran darah.
Seperti bekhasiat untuk arteri serta vena yang mengembang dan membawa darah secara lebih efektif ke seluruh tubuh.
Sehingga aliran darah menjadi lebihsehat dan semuanya normal termasuk tekanan darah.
Terlebih hal itu dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.
Baca Juga: Mengecewakan! Minuman Ini Dapat Menghalangi Seseorang Untuk Turunkan Berat Badan
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com,Nakita |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR