BolaStylo.com - Siapa sangka daun kelor ternyata memiliki khasiat yang sangat luar biasa berguna bagi kesehatan tubuh manusia.
Daun kelor merupakan salah satu tumbuhan yang akrab di telinga orang Indonesia.
Pasalnya, tumbuhan ini memiliki imej berbau mistir yang melekat kuat di benak sebagian masyarakat Indonesia.
Bahkan di beberapa daerah, daun kelor kerap dipercaya mampu membantu mengatasi hal-hal yang berbau mistis.
Baca Juga: Tak Perlu Keluar Modal, Bahan-bahan Ini Ampuh Atasi Jerawat di Wajah
Tapi tenang, gak semua hal terkait daun kelor berkaitan dengan mistis, ada juga manfaat secara ilmiah yang tesimpan di daun kelor untuk kesehatan tubuh manusia.
Pasalnya, daun kelor memiliki sifat anti jamur, anti depresan dan anti inflamasi.
Selain itu, tumbuhan ini juga mengandung protein, vitamin B6, vitamin C, zat besi, riboflavin, vitamin A dan magnesium.
Nah, berikut manfaat daun kelor untuk kesehatan tubuh manusia sebagaimana dilansir dari Nakita.grid.id
Baca Juga: Bersihkan Karang Gigi dengan Bermodal Buah Apel, Mudah Banget!
Menurunkan gula darah
Sudah bukan rahasia lagi jika manfaat daun kelor baik untuk kesehatan tubuh manusia karena dapat membantu menurunkan gula darah.
Pasalnya, tumbuhan ini mengandung senyawa isothiocyanate yang ampuh untuk menurunkan kadar gula darah.
Adapun cara mengonsumsinya dengan mencampurkan satu setengah sendok teh bubuk daun kelor untuk diminum.
Baca Juga: Pantas Diserbu Banyak Orang, 3 Makanan Ini Ampuh Bunuh Ketombe
Meningkatkan kekebalan tubuh
Siapa sangka daun kelor dapat bermanfaat meningkatkan kekebalan tubuh manusia.
Terutama di masa pandemi saat ini, kekebalan tubuh memang perlu dijaga.
Berkat kandungan Vitamin C dalam daun kelor bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh kita.
Baca Juga: Nongkrong Bikin Sehat! Kok Bisa? Ternyata Bahan Alami Ini Jawabannya
Selain itu, kandungan tersebut juga ampuh digunakan untuk melawan penyakit yang berkaitan dengan virus seperti flu dan pilek.
Menghindar dari keracunan arsenik
Keracunan arsenik biasanya terjadi saat seseorang salah mengonsumsi makanan dan minuman yang sudah tidak layak.
Utamanya keracunan arsenik dapat membuat tubuh beresiko terkena penyakit kanker dan jantung.
Sehingga setelah mendapati penyakit fatal tersebut maka seseorang harus membayar mahal biaya perawatan rumah sakit.
Baca Juga: Rajin Skipping Sebelum Beraktivitas Miliki Banyak Manfaat
Namun tenang, bahan alami daun kelor bisa jadi solusi untuk terhindar dari keracunan arsenik ini.
Terlebih pada biji kelor yang dapat melindungi tubuh dari sederet efek racun arsenik.
Mengandung antioksidan yang kuat
Tak hanya manfaat di atas saja yang dapat diterima dari daun kelor, namun ternyata manfaat lain dari tumbuhan tersebut yakni mengandung antioksidan.
Di mana antioksidan merupakan senyawa yang paling berperan penting untuk melindungi tubuh dari radikal bebas.
Baca Juga: Gigi Putih Tanpa Veneer, Cukup Gunakan Minyak Kelapa
Radikal bebas sendiri dikenal menjadi salah satu faktor munculnya penyakit berbahaya seperti jantung, diabetes tipe 2, hingga kanker.
Maka solusi mengonsumsi daun kelor sangat berguna bagi kesehatan tubuh manusia.
View this post on Instagram
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR