Pasalnya, Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol merasa bahwa jaman keemasan mereka sudah berakhir jika dibandingkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Namun karena beberapa faktor, Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol menilai bahwa kondisi mereka lebih baik dibanding Minions di final French Open 2021.
"Sebelum kami datang ke sini, kami tidak berpikir kami akan bisa menang," kata Ko dilansir dari laman resmi BWF.
"Setelah setiap kemenangan, kami merasa lebih baik, dan hari ini kami sangat bahagia. Kami meninggalkan tim nasional beberapa tahun yang lalu.
Baca Juga: Meski Tumbang di Final French Open 2021, Marcus/Kevin Kantongi Rp298 Juta Lebih
"Dan setelah virus corona, ini adalah pertama kalinya kami di final besar, jadi itu sangat penting bagi kami.
"Dibandingkan dengan pasangan yang lebih muda, kami tidak memiliki stamina atau energi, jadi sulit bagi kami untuk mengimbangi mereka (Marcus/Kevin).
"Kami memiliki pengalaman dan itu membantu kami hari ini. Itu tergantung pada kondisi. Mungkin hari ini kondisi kita lebih baik dari para Minion.
Meskipun menang hanya dalam dua gim saja, Ko Sung Hyun mengakui sangarnya permainan Marcus/Kevin.
Baca Juga: Rejeki Nomplok! Kalahkan Pemain Unggulan Lagi, Penaluk Kento Momota Juara French Open 2021
Source | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR