BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin sanjaya Sukamuljo menjadi wakil Indonesia terakhir yang lolos ke babak 16 besar Hylo Open 2021.
Rangkaian kemenangan sederet wakil Indonesia di babak 32 besar Hylo Open 2021 memang sangat mengesankan.
Di mulai dari pasangan junior ganda putri, pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto mampu melibas wakil Bulgaria Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dengan skor 21-9, 21-16.
Kemudian di sektor tunggal putra, Indonesia akan diwakili Tommy Sugiarto di babak 16 besar usai mengalahkan wakil Spanyol Luis Enrique Penalver dengan skor 21-16, 21-14.
Baca Juga: Diuntungkan dari Datangnya Conte, Solksjaer Juga Redupkan Karir Nuno Espirito!
Berlanjut di sektor ganda campuran, pasangan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso juga sukses tundukkan wakil Hongkong Chang Tak Ching/Ng Wing Yung dengan skor 21-15, 21-17.
Disusul pasangan unggulannya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang mampu pulangkan wakil Prancis William Villeger/Anne Tran dengan skor 13-21, 21-8, 23-21.
Setelah itu, sederet kemenangan sektor ganda putra di mulai dari perjuangan putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang mampu mengalahkan wakil taiwan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan dengan skor 21-17, 18-21, 21-12.
Kemudian, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang berhasil tundukkan wakil unggalan asal Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dengan skor 21-12, 21-19.
Source | : | Twitter,PBSI |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR