BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengevaluasi blunder fatal Malaysia saat dibantai Vietnam 0-3 jelang laga ketiga grup B Piala AFF 2020.
Shin Tae-yong menatap pertandingan krusial timnas Indonesia vs Vietnam dalam laga ketiga grup B Piala AFF 2020.
Laga timnas Indonesia vs Vietnam akan berlangsung di Stadion Bishan, Singapura pada Rabu (15/12/2021) malam WIB.
Menjelang pertandingan tersebut, telah banyak yang dilakukan Shin Tae-yong untuk mempersiapkan timnas Indonesia melawan Vietnam.
Setelah ia mengakui bahwa Vietnam merupakan tim terkuat di Piala AFF 2020, Shin Tae-yong berulang kali mengingatkan anak asuhnya untuk tidak takut.
Sebab, menaruh rasa takut kepada tim lawan hanya akan merugikan skuat Garuda.
Dilansir BolaStylo dari laman PSSI, Shin Tae-yong mencontohkan kekalahan telak Malaysia dari Vietnam 0-3 merupakan bukti nyata karena 'terlalu Takut' dengan lawan.
Baca Juga: AFF 2020 - Dapat Hancurkan Timnas, Pemain Vietnam Ini Buat Shin Tae-yong Ketar-ketir!
Source | : | PSSI Pers |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR