Menurut Shin Tae-yong, rasa sungkan saat melawan Vietnam yang membuat Malaysia menderita kekalahan tiga gol tanpa balas.
"Memang cukup bisa berpikir seperti itu (Malaysia terlalu menaruh hormat pada Vietnam)," kata Shin Tae-yong, Rabu (15/12/2021).
Melihat blunder fatal yang dilakukan Malaysia itu, Shin Tae-yong meminta timnas Indonesia tak melakukan hal yang sama saat menghadapi Vietnam.
Oleh karena itu, Shin menegaskan skuat Garuda harus menerapkan tiga prinsip yang berbeda saat melawan Vietnam.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Satu Wakil Indonesia Bersyukur Selamat dari Hal Ini
"Tetapi pemain muda kami mempersiapkan diri untuk yang terbaik di lapangan." lanjutnya menjelaskan.
"Untuk itu pemain jangan takut, harus kerja keras, dan bermain maksimal," tegasnya.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong mengklaim bahwa timnas Indonesia akan menunjukan gaya permainan yang adaptif saat menghadapi tim sekuat Vietnam.
"Memang bisa berbeda beda gaya permainan kami, terhadap tim yang kami lawan." ucapnya menjelaskan sedikit terkait teknik permainan untuk menghadapi Vietnam.
Baca Juga: AFF 2020 - Peran Penting Shin Tae-yong Dalam Kasus Elkan Baggott: Kami Selesaikan!
Source | : | PSSI Pers |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR