BolaStylo.com - Santer dikabarkan dalam beberapa hari terakhir soal Lazio dan Pratama Arhan, Maurizio Sarri selaku pelatih sudah tak pikirkan bursa transfer pemain.
Pelatih Lazio, Maurizio Sarri mengaku sudah muak ketika ditanyai soal bursa transfer yang berhubungan dengan timnya saat ini di Liga Italia.
Hal itu diungkapkan Maurizio Sarri usai membawa Lazio membantai Fiorentina pada pekan ke-24 Liga Italia Serie A, Minggu (6/2/2022) di Stadion Artemio Franchi, Firenze, Italia.
Menurut Maurizio Sarri tak ada gunannya membicarakan bursa transfer karena memang periodenya telah lewat, termasuk rumor Pratama Arhan.
Meski tak disinggung Maurizio Sarri, kabar Pratama Arhan menjadi sosok pemain yang dibutuhkan Lazio mencuat dalam beberapa hari terakhir.
Baca Juga: Buffon Ingin Main Sampai Usia 50 Tahun, Ada Janji Suci ke Parma!
"Sudah ditutup, tak perlu dibicarakan lagi. Anda tentunya memiliki beberapa pemain," ucap Sarri dikutip dari Calciomercato.
"Anda tidak menggunakan mereka dengan benar untuk mengirim bermain dan tak membebani ruang ganti.
"Sekarang, kami memiliki pemain-pemain ini, selama beberapa bulan, saya merasa bahwa kami berkembang, tetapi semuanya tergantung hasil. Saya bersenang-senang selama latihan.
Source | : | calciomercato |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR