BolaStylo.com - Tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong tampaknya sudah siap kembali mengancam wakil Indonesia di kompetisi bulu tangkis dunia.
Nama tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong baru-baru ini menarik perhatian.
Pasalnya, setelah Lee Zii Jia resmi keluar dari pelatnas, Ng Tze Yong secara otomatis digadang jadi sosok yang akan menggantikannya di pelatnas.
Ng menjadi salah satu tunggal putra muda Malaysia yang menunjukkan perkembangan positif.
Terbukti, ia telah memenangi 3 turnamen di level international challeng/series tahun lalu dan membantu Malaysia memenangan Kejuaraan Beregu Asia 2022 tahun ini.
Ng Tze Yong menjadi tunggal putra kedua yang menyumbang poin penentu kemenangan tim putra Malaysia saat menghadapi Indonesia di final Kejuaraan Beregu Asia 2022 pada 20 Februari 2022 lalu.
Baca Juga: German Open 2022 - Pelatih Ganda Campuran Indonesia Ketar-ketir Khawatirkan Hal Ini
Saat itu, Ng berhasil menaklukkan Ikhsan Leonardo Rumbay dengan skor 21-14, 21-15.
Usai membantu Malaysia merengkuh gelar juara Asia, Ng Tze Yong mengaku senang tapi tak terlalu puas dengan permainannya.
Ia merasa jika dirinya belum berhasil menunjukkan usaha terbaiknya karena kurang persiapan.
Source | : | New Strait Times,tournament software |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR