Seperti diketahui, Apriyani Rahayu direncanakan bermain dengan dua pasangan berbeda di tahun 2022.
Ia akan tetap berduet bersama Greysia Polii di beberapa turnamen besar.
Sementara pada event lainnya, Apriyani akan tampil bersama Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Sebelumnya, Eng Hian pernah menjelaskan bahwa duet Apriyani/Fadia disiapkan untuk mencapai target lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Selain itu, duet baru Apriyani/Fadia disiapkan sebelum Greysia Polii mengumumkan masa pensiun.
Mengingat, Greysia Polii telah menginjak usia 34 tahun dan sering dihadapkan dengan pertanyaan seputar gantung raket.
Cedera ini membuat Greysia/Apriyani menjadi salah satu dari sembilan wakil Indonesia yang gugur di babak 16 besar All England Open 2022.
Selain Greysia/Apriyani, wakil Indonesia lainnya yang gugur di babak 16 besar ialah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Sementara tujuh wakil lainnya yakni Jojo, Ginting (tunggal putra), Marcus/Kevin, Ahsan/Hendra, Fikri/Bagas, Leo/Daniel (ganda putra), dan Praveen/Melati (ganda campuran) lolos ke perempat final.
View this post on Instagram
Source | : | kompas |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR