Baca Juga: Gugur, Pelatih Malaysia Ungkap Penyesalan Hingga Jagokan Timnas U-16 Indonesia Juara
Itu merupakan gelar kedua mereka setelah sebelumnya berhasil juara pada tahun 2013.
Kabar tersebut semakin diperburuk dengan cederanya bek timnas u-16 malaysia, Adib Ibrahim.
Dilansir dari Antaranews.com, Adib harus dibawa ke rumah sakit karena mengalami cedera leher usai melakoni laga melawan Australia.
Osmera bin Omaro pun mengabarkan kondisi terkait Adib yang untungnya berada dalam kondisi sadar.
"Lehernya bermasalah karena pelanggaran, saya akan melihat lagi kondisinya," kata Osmera.
Yang pasti dia dalam keadaan sadar," ucapnya memastikan kondisi Adib.
Setelah tersingkir dan gagal mempertahankan gelar juara, Osmera menjagokan Indonesia untuk menjadi kampiun Piala AFF U-16 2022.
Osmera merasa Indonesia berpeluang besar menjadi juara Piala AFF U-16 2022 karena berstatus tuan rumah yang mendapat dukungan langsung dari para penggemar.
"Saya rasa (timnas u-16) Indonesia, banyak suporter ya," katanya menjawab pertanyaan wartawan terkait tim yang dijagokan untuk juara.
View this post on Instagram
Source | : | BolaSport.com,antaranews.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR