BOLASTYLO.COM - Pemain Timnas Kroasia, Josko Gvardiol mengaku sangat senang bisa berhadapan dengan Lionel Messi di Piala Dunia 2022.
Meski Timnas Kroasia menelan kekalahan 0-3 dari Argentina dan berakhir hanya memperebutkan tempat ketiga, Josko Gvardiol ternyata merasa cukup senang dan puas dengan performanya.
Pemain RB Leipzig itu mengaku senang bisa bermain menghadapi Lionel Messi.
Tak cuma itu, ia juga tampak bangga karena bisa menjaga Lionel Messi dalam 90 menit pertandingan kontra Argentina.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pelatih Filipina Sebut Indonesia Calon Kuat Juara
"Saya senang saya bermain melawan dia meskipun kami kalah."
"Tapi hari ini dan besok saya akan bisa memberi tahu anak-anak bahwa saya menjaga Messi selama 90 menit."
Kendati demikian, Gvardiol yakin jika dia bisa membalas kekalahannya dari Messi itu di lain kesempatan.
"Saya kira kami akan mengalahkannya lain kali," kata Josko Gvardiol dilansir dari Goal Internasional.
Gvardiol mengaku jika Messi tampil sangat berbeda saat bermain untuk klub dan tim nasional.
Meski sudah berpengalaman menjaganya di level klub, Gvardiol merasakan hal berbeda ketika pemain berjuluk La Pulga itu membela negaranya.
"Itu adalah pengalaman yang menyenangkan meskipun saya bermain melawannya di klub musim lalu. Dia adalah tipe pemain yang sama sekali berbeda di klub dan di tim nasional," ungkapnya.
Terlepas dari kekalahannya dari Messi, kini Gvardiol dan rekan-rekannya akan menghadapi Timnas Maroko untuk memperebutkan tempat ketiga.
Berlangsung di Stadion Internasional Khalifa pada Sabtu (17/12/2022) malam WIB, Kroasia mungkin tak akan menjalani laga yang mudah melawan Maroko.
Mengingat, Maroko merupakan tim yang banyak membuat kejutan di Piala Dunia 2022 ini.
Baca Juga: Harapan Karim Benzema Bermain di Final Piala Dunia 2022 Ambyar?
Source | : | Goal dan berbagai sumber |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR